Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pusamania Tak Sabar Dukung PBFC di Segiri

By Gerry Putra - Selasa, 22 Desember 2015 | 09:14 WIB
Gelandang Pusamania Borneo FC, Ponaryo Astaman (kiri), membayangi penyerang Persipura Jayapura, Ferinando Pahabol, pada pertandingan babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (19/12/2015).
GONANG SUSATYO/JUARA.net
Gelandang Pusamania Borneo FC, Ponaryo Astaman (kiri), membayangi penyerang Persipura Jayapura, Ferinando Pahabol, pada pertandingan babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (19/12/2015).

Keberhasilan Pusamania Borneo FC (PBFC) ke semifinal Piala Jenderal Sudirman, membuat pendukung mereka siap kembali meramaikan Stadion Segiri, Samarinda.

“Terus terang kami bangga dengan hasil yang diberikan oleh pelatih Kas Hartadi,” tutur Sekretaris PBFC, Fauzan, yang gembira dengan pencapaian pelatih kas Hartadi di PBFC, seperti dilansir dari laman resmi klub, Senin (21/12/2015).

Selain itu, Fauzan juga berjanji akan membuat Stadion Segiri kembali penuh dengan warna oranye, warna kebesaran PBFC. Kelompok suporter Pusamania pun siap untuk memberikan dukungan total di laga kandang nanti.

“Kami berjanji, saat PBFC berlaga di semifinal nanti seluruh sudut Stadion ini akan kami penuhi. Kami pastikan Segiri akan berdengung lagi,” tambahnya.

Kelompok pendukung Pesut Etam itu sangat merindukan tim mereka kembali bermain di kandang sendiri. Selama babak penyisihan dan delapan besar, Pusamania hanya menyaksikan lewat layar televisi. Meski beberapa pendukung ada yang berangkat ke Solo, namun atmosfer Segiri tentu sangat dirindukan oleh klub asal Samarinda tersebut.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : PBFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X