Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wenger: Kami Memastikan Tak Ada yang Lebih Baik dari Arsenal

By Septian Tambunan - Senin, 4 Januari 2016 | 17:22 WIB
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mendampingi anak asuh dia dalam pertandingan Premier League kontra Manchester City di Stadion Emirates, London, Inggris, 21 Desember 2015.
MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mendampingi anak asuh dia dalam pertandingan Premier League kontra Manchester City di Stadion Emirates, London, Inggris, 21 Desember 2015.

Manajer Arsenal, Arsene Wenger (66), mengutarakan bahwa timnya selalu mencoba untuk mengeluarkan kemampuan terbaik dan memastikan agar tidak ada yang lebih baik dari mereka.

"Dalam pekerjaan saya, jika Anda tidak percaya pada tim, Anda berada dalam kondisi buruk. Saya pikir pemain Arsenal sudah berpengalaman," kata Wenger dalam laman The Daily Star, Senin (4/1/2016).

"Target kami dan saya adalah untuk mengeluarkan kualitas terbaik dari tim dan jika mungkin, memastikan tidak ada yang lebih baik dari kami," ucapnya lagi.

Wenger mengklaim bahwa pasukan Meriam London memiliki karisma karena telah menjadi sebuah unit solid.

"Saya pikir suatu tim selalu memiliki karisma jika Anda melihat tim tersebut sebagai sebuah kesatuan seperti sosok seseorang," ujar The Professor.

"Jika Anda melihat tim Anda seperti orang dan bisa merasakan sebuah getaran, Anda dapat mengetahui ada sesuatu positif yang terjadi di sana," tuturnya.

[video]http://video.kompas.com/e/4683292803001_ackom_pballball[/video]

Wenger juga menanggapi kemenangan 1-0 tim Gudang Peluru atas Newcastle United dalam pertandingan Premier League teranyar di Stadion Emirates pada Sabtu (2/1/2016).

"Pertandingan tersebut menguji aspek lain dari tim Anda. Berjuang, berusaha tidak kebobolan, tidak panik, dan menunggu kesempatan Anda," kata peraih 15 trofi Premier League Manager of the Month tersebut.

"Terkadang, bagus bagi kami untuk memenangi laga dengan cara seperti itu," ucap pria kelahiran Strasbourg, Prancis, itu.

[video]http://video.kompas.com/e/4684066063001_ackom_pballball[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : The Daily Star


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X