Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andy Cole Ungkap Alasan Dukung Giggs Gantikan Van Gaal

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 26 Desember 2015 | 06:38 WIB
Ryan Giggs (tengah) bersama Andy Cole (kiri) dan Paul Scholes dalam pertandingan Premier League 2015-2016 antara Manchester United menghadapi Newcastle United di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 22 Agustus 2015.
JULIAN FINNEY/GETTY IMAGES
Ryan Giggs (tengah) bersama Andy Cole (kiri) dan Paul Scholes dalam pertandingan Premier League 2015-2016 antara Manchester United menghadapi Newcastle United di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 22 Agustus 2015.

Legenda Manchester United, Andy Cole, memberikan dukungan kepada Ryan Giggs untuk segera menjadi manajer Setan Merah. Mantan striker United berusia 44 tahun itu yakin Giggs akan membawa tim selalu tampil menyerang pada setiap pertandingan.

Posisi Van Gaal saat ini sedang berada di ujung tanduk. Performa United yang terus menurun dalam lima pertandingan terakhir telah membuat tim terbuang dari Liga Champions dan empat besar Premier League.

Posisi manajer berusia 64 tahun itu juga semakin mengkhawatirkan karena penampilan United selama ditanganinya tidak kunjung memuaskan. Terlebih, Van Gaal telah menghabiskan dana transfer sebanyak 250 juta pound sejak menjabat.

Adanya peluang merekrut Jose Mourinho dan Josep Guardiola untuk menangani skuat United membuat posisi Van Gaal semakin sulit. Namun, bagi Cole, pilihan terbaik bagi United adalah mengangkat Giggs sebagai manajer.

Cole sudah sangat mengenal karakter Giggs saat masih menjadi pemain United. Keduanya pernah bermain bersama selama enam musim membela kubu Old Trafford.

Meski Giggs belum memiliki pengalaman menangani tim, terlebih di level tertinggi, tetapi Cole tetap memiliki keyakinan pada diri mantan rekannya itu.

"Saya suka dengan gagasan Ryan Giggs akan menjadi pengganti Van Gaal setelah tiga tahun. Ryan akan menjadi seorang manajer yang hebat dalam beberapa tahun ke depan dan saya yakin timnya akan cenderung bermain sepak bola menyerang," kata Cole kepada Yahoo Sport.

"Dia orang yang keras, fokus, praktis, dan tahu sepak bola. Dia tidak memiliki banyak pengalaman mengelola tim di level atas, tetapi hal itu juga sama dengan Pep Guardiola ketika mengambil alih tim Barcelona yang menjadi juara Eropa beberapa tahun lalu," ucapnya.

[video]http://video.kompas.com/e/4668409253001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Yahoo Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X