Manajer Middlesbrough, Aitor Karanka, mengungkapkan bahwa Josep Guardiola kemungkinan besar akan segera menerima tawaran dari salah satu klub raksasa Premier League. Pasalnya pelatih Bayern Muenchen itu sudah banyak bertanya soal segala sesuatunya tentang Inggris kepada Karanka.
Guardiola sudah dipastikan akan hengkang dari Bayern pada akhir musim 2015-2016. Die Roten juga sudah menetapkan Carlo Ancelotti sebagai pengganti pelatih berusia 44 tahun itu di Allianz Arena.
Beberapa klub besar Premier League seperti Manchester City, Manchester United, dan Chelsea menjadi yang terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Guardiola.
Kesempatan ketiga klub tersebut kini semakin terbuka lebar dengan pernyataan Karanka. Tinggal bagaimana tiga raksasa Premier League itu meyakinkan mantan pelatih Barcelona tersebut untuk mau menangani skuat mereka.
"Saya pernah memiliki kesempatan berbicara dengan dia pada November di Spanyol. Dia bertanya kepada saya tentang Premier League, negara (Inggris), dan segala sesuatunya," ungkap Karanka kepada Manchester Evening News.
"Menurut saya akan sangat baik bagi Guardiola untuk datang ke Inggris dan satu hari nanti ia akan benar-benar datang," sebutnya.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Manchester Evening News |
Komentar