Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mauresmo Kembali, Murray Lepas Bjorkman

By Kamis, 17 Desember 2015 | 22:16 WIB
Petenis Inggris Raya, Andy Murray (kiri), berbicara dengan pelatihnya, Jonas Bjorkman (tengah) dan Amelie Mauresmo pada sesi latihan pada turnamen Wimbledon di All England Lawn Tennis, London, 7 Juli 2015.
JULIAN FINNEY/GETTY IMAGES
Petenis Inggris Raya, Andy Murray (kiri), berbicara dengan pelatihnya, Jonas Bjorkman (tengah) dan Amelie Mauresmo pada sesi latihan pada turnamen Wimbledon di All England Lawn Tennis, London, 7 Juli 2015.

Petenis Inggris Raya kelahiran Skotlandia, Andy Murray, kembali merombak susunan tim pelatihanya. Lewat Facebook, Murray menyatakan berpisah dengan asisten pelatihnya, Jonas Bjorkman.

"Terima kasih kepada Jonas yang sudah membantu saya tahun ini. Saya menikmati bekerja dengan salah satu orang terbaik di tur," tulis Murray pada Rabu (16/12/2015).

Murray memutuskan tidak lagi bekerja sama dengan Bjorkman menyusul kembalinya Mouresmo setelah absen beberapa bulan karena melahirkan anak yang diberi nama Aaron, Agustus lalu.

Bjorkman bergabung dengan Murray saat musim tanding di lapangan tanah liat, April, hingga akhir 2015. Bersama Bjorkman, Murray lolos ke semifinal Prancis Terbuka dan Wimbledon, serta membawa Inggris Raya juara Piala Davis.

Nice to have Amelie back in the team out in Dubai. Thanks to Jonas for helping out this year. I enjoyed working with one of the nicest guys on the tour, bring on 2016.

Posted by Andy Murray on Wednesday, December 16, 2015

Mauresmo sudah bergabung dengan Murray di Dubai untuk bertanding pada International Premier Tennis League (IPTL), 14-16 Desember.

Perempuan 36 tahun tersebut sudah pasti akan mendampingi Murray untuk menjalani turnamen Grand Slam pertama tahun depan, Australia Terbuka.

Murray kemungkinan akan menghabiskan 40 pekan di tur pada 2016. Namun, dia berencana menghabiskan waktu di rumah pada Februari untuk mendampingi sang istri, Kim, yang dijadwalkan akan melahirkan anak pertama mereka.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : The Telegraph, The Grandstand


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X