Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raikkonen Ungkap Harapan Besar di Hari Natal

By Tulus Muliawan - Rabu, 23 Desember 2015 | 08:30 WIB
Pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen, tampil pada balapan GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, 29 November 2015.
CLIVE MASON/GETTY IMAGES
Pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen, tampil pada balapan GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, 29 November 2015.

Persaingan di Formula 1 musim 2015 sudah berakhir. Pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen, berharap hasil yang lebih baik musim depan.

Harapan itu akan menjadi salah satu doa yang dipanjatkan Raikkonen pada hari Natal. Ia berharap agar catatan bagus yang ia buat musim ini bisa terulang musim depan.

"Musim ini sudah berakhir dan tentu saja kami berharap musim depan lebih baik dari tahun ini. Kehadiran orang-orang dan atmosfer yang baru membuat tahun ini terasa berbeda dari sebelumnya. Itu hal yang normal," kata Raikkonen.

"Menjelang hari Natal, orang-orang terlihat gembira. Musim yang panjang telah berlalu dan semua akan menghabiskan waktu untuk berlibur. Ada perasaan rileks di sini," ucap pebalap asal Finlandia berusia 36 tahun itu.

Sepanjang musim 2015, Raikkonen memetik tiga posisi finis di podium di Bahrain, Singapura, dan Brasil. Ia menutup musim di posisi keempat dengan 150 poin.

[video]http://video.kompas.com/e/4670053062001_ackom_pballball[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Planet F1


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X