Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sanjungan Bek Tottenham untuk Leicester

By Ade Jayadireja - Kamis, 24 Desember 2015 | 19:10 WIB
Bek Tottenham Hotspur, Kyle Walker, dalam laga kontra Newcastle pada 13 Desember 2015
STEVE BARDENS/GETTY IMAGES
Bek Tottenham Hotspur, Kyle Walker, dalam laga kontra Newcastle pada 13 Desember 2015

Bek Tottenham Hotspur, Kyle Walker, mengaku tertarik melihat penampilan impresif Leicester City pada Premier League musim 2015-2016.

Leicester, yang tak punya sejarah juara di pentas Premier League, sukses membuat kejutan pada musim ini. Mereka menduduki puncak klasemen dengan torehan 38 poin dari 17 pertandingan.

The Foxes pun baru menelan satu kekalahan. Hasil minor tersebut didapatkan saat mereka menjamu Arsenal di King Power Stadium, 26 September 2015. Saat itu, mereka kalah 2-5/ 

Baca juga: Arsenal Mulai Bikin Fans Leicester Waswas

Menurut Walker, pasukan Leicester patut mendapat pujian atas penampilan impresif mereka sejauh ini.

"Menarik untuk melihat Leicester berada di puncak klasemen. Anda harus memberi mereka kredit penuh untuk itu," tutur Walker dilansir Mirror.

Kesuksesan Leicester duduk di posisi tertinggi klasemen tak lepas dari kontribusi dua bintang mereka, Jamie Vardy dan Riyad Mahrez. Kedua pemain tersebut bercokol di posisi tiga besar daftar top scorer sementara liga.

"Mahrez dan Vardy adalah pemain hebat bagi Leicester. Namun, pemain lain seperti N'Golo Kante, Danny Drinkwater, dan Robert Huth juga bagus," ucap Walker.

[video]http://video.kompas.com/e/4670793097001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Mirror


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X