Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fitriani Ingin Masuk Tim Uber 2016

By Sabtu, 12 Desember 2015 | 19:21 WIB
Pemain tunggal putri Indonesia,Fitriani ketika tampil pada babak pertama Kejuaraan Nasional (Kejurnas) 2015 di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Selasa (9/12/2015).
RODERICK ADRIAN MOZES/KOMPAS.COM
Pemain tunggal putri Indonesia,Fitriani ketika tampil pada babak pertama Kejuaraan Nasional (Kejurnas) 2015 di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Selasa (9/12/2015).

Tunggal putri pelatnas, Fitriani menyimpan keinginan masuk dalam skuad Piala Uber setelah menjuarai Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Bulu Tangkis 2015 di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Sabtu (12/12/2015).

"Setelah meraih gelar perdana di kejurnas, saya berharap bisa masuk dalam skuad Piala Uber 2016 dan prestasi saya bisa terus meningkat," kata Fitriani seusai pertandingan.

Supaya bisa masuk dalam tim uber, pemain kelahiran Garut, 27 Desember 1998 tersebut bertekad menaikan peringkatnya."Saya ingin mematangkan akurasi permainan seperti idola saya, Susi Susanti," ucapnya.

Selain itu, Fitriani ingin membuktikan bahwa tunggal putri Indonesia bisa bersaing dengan tunggal putri dunia seperti Ratchanok Intanon (Thailand)."Kalau mereka bisa, kenapa kami tidak? Tetapi semuanya butuh waktu."

Pada babak final Kejuaraan Nasional (Kejurnas) ,Fitriani menang 22-21, 21-12,21-8 atas rekan sesama pelatnas, Hanna Ramadini.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X