Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mancini: Melo Melakukan Dua Hal Bodoh!

By Septian Tambunan - Rabu, 23 Desember 2015 | 06:29 WIB
Pelatih Inter Milan, Roberto Mancini, sedang mengawasi anak asuhnya dalam pertandingan persahabatan Audi Football Summit 2015 kontra Bayern Muenchen di Stadion Shanghai, Shanghai, China, 21 Juli 2015.
LINTAO ZHANG/GETTY IMAGES
Pelatih Inter Milan, Roberto Mancini, sedang mengawasi anak asuhnya dalam pertandingan persahabatan Audi Football Summit 2015 kontra Bayern Muenchen di Stadion Shanghai, Shanghai, China, 21 Juli 2015.

Pelatih Inter Milan, Roberto Mancini (51), menyatakan gelandang jangkar andalannya, Felipe Melo (32), telah melakukan dua hal bodoh sehingga harus menerima hukuman larangan bermain dalam tiga laga.

Melo melakukan pelanggaran keras atau banyak disebut sebagai tendangan kung-fu terhadap gelandang Lazio, Lucas Biglia, dalam pertandingan Serie A pada Senin (21/12/2015).

Pesepak bola berpaspor Brasil itu langsung menerima kartu merah akibat insiden di menit ke-90 tersebut. Hal ini terasa semakin parah lantaran sebelumnya dia melakukan pelanggaran terhadap Sergej Milinkovic-Savic, yang menyebabkan Lazio mendapat hadiah penalti.

Meski eksekusi penalti yang dilakukan Antonio Candreva sempat ditepis Samir Handanovic, bola mentah tersebut berhasil dimanfaatkan Candreva untuk menjadi gol kemenangan Lazio dan mengubah kedudukan menjadi 2-1.

[video]http://video.kompas.com/e/4669367875001_ackom_pballball[/video]

"Sayangnya, Melo melakukan dua hal bodoh," kata Mancini seusai pertandingan, seperti dilansir Sky Sports.

"Kami menyamakan skor dan kemudian kembali melepas permainan. Gol kemenangan Lazio adalah hasil dari kebodohan. Pertandingan ini telah sedikit merusak Natal, tetapi kami masih urutan pertama," tutur sang allenatore.

Melo dipastikan absen dalam dua laga tandang La Beneamata kontra Empoli dan Atalanta pada Rabu (6/1/2016) dan Minggu (16/1/2016), serta satu partai kandang saat menjamu Sassuolo di Giuseppe Meazza pada Minggu (10/1/2016).

Saat ini Inter masih menjadi capolista dengan unggul satu poin dari Fiorentina dan Napoli. Sementara Juventus dan Roma masing-masing terpaut tiga dan empat angka dari Mauro Icardi dkk.

[video]http://video.kompas.com/e/4670053062001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X