Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mulai mempersiapkan diri menghadapi persaingan pada MotoGP musim 2016. Ia telah melupakan perseteruan dengan Valentino Rossi dan membuka lembaran baru.
Persaingan antara Valentino Rossi, Marc Marquez, dan Jorge Lorenzo, pada MotoGP 2015 menghadirkan ketegangan pada fase akhir kompetisi. Rossi disebut-sebut sebagai pemicu munculnya ketegangan itu.
"Tidak ada seorang pun pebalap yang mau berada dalam situasi sulit seperti itu. Namun sekarang Marc sudah membuka lembaran baru," kata adik Marquez, Aleix Marquez, kepada koran Spanyol, Mundo Deportivo.
Aleix menyebut dirinya dan Marquez telah belajar banyak dari perseteruan yang terjadi dengan Rossi. Aleix berharap masalah serupa tak pernah terjadi lagi, baik pada dirinya maupun pada sang kakak.
Untuk mengisi waktu luang sepanjang liburan musim dingin, Aleix dan Marquez selalu menjalani latihan bersama. Kakak-beradik itu saling mendukung agar sama-sama meraih hasil memuaskan musim depan.
"Sekarang adalah saat yang tepat untuk mengevaluasi kesalahan yang kami lakukan musim lalu dan melanjutkan hal baik yang telah kami dapat supaya bisa lebih kuat musim depan," ujar Aleix melanjutkan.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Mudo Deportivo |
Komentar