Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pique Kembali Tuai Kritik soal Sindirannya di Twitter

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 2 Januari 2016 | 20:59 WIB
Gerard Pique menerima sejumlah kritik pedas terkait ulahnya menyindir Real Madrid yang didiskualifikasi dari Copa del Rey.
DAVID RAMOS/GETTY IMAGES
Gerard Pique menerima sejumlah kritik pedas terkait ulahnya menyindir Real Madrid yang didiskualifikasi dari Copa del Rey.

Bek Barcelona, Gerard Pique, kembali dikritik oleh sesama pesepak bola terkait ulahnya menyindir Real Madrid di Twitter. Kali ini yang angkat bicara adalah Burgui, pemain Real Madrid yang tengah dipinjamkan ke Espanyol.

Perkara soal Pique ini berawal pada 2 Desember 2015, saat Real Madrid menang 3-1 atas Celta Vigo pada babak 32 besar Copa del Rey.

Pada laga itu, Real Madrid melakukan kesalahan dengan memainkan Denis Cheryshev, yang sebenarnya sedang menjalani sanksi akumulasi kartu.

Alhasil, karena dinilai telah menyalahi aturan, Real Madrid pun harus didiskualifikasi dari Copa del Rey.

Pique yang mengetahui hal itu, langsung membuat sindiran dengan memposting emoji tertawa dan menangis pada Twitter miliknya. Tak pelak, ulah Pique itu mengundang reaksi keras.

Sejumlah pemain Real Madrid, seperti Cristiano Ronaldo dan Alvaro Arbeloa, sempat menanggapi sindiran Pique dengan komentar pedas.

Persoalan ini pun berlanjut lantaran Pique kembali menerima kritik. Kali ini dari Burgui, gelandang 22 tahun milik Real Madrid, yang tengah dipinjamkan ke Espanyol.

"Pique adalah pesepak bola yang bagus, tetapi dia masih harus banyak belajar sebagai pribadi," ujar Burgui, seperti dikutip dari Marca, Sabtu (2/1/2016).

Pernyataan yang dilontarkan Burgui juga kian memanaskan suasana jelang laga Derby Catalonia, antara Espanyol dan Barcelona, yang digelar di Stadion Power8, Sabtu (2/1/2016).


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X