Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chicharito Hernandez, Debutan Paling Produktif di Bundesliga 2015-2016

By Theresia Simanjuntak - Kamis, 17 Desember 2015 | 19:13 WIB
Striker Bayer Leverkusen, Javier Hernandez Chicharito, merayakan gol kedua timnya dalam laga Grup E Liga Champion melawan AS Roma di Stadion Olimpico (4/11).
PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES
Striker Bayer Leverkusen, Javier Hernandez Chicharito, merayakan gol kedua timnya dalam laga Grup E Liga Champion melawan AS Roma di Stadion Olimpico (4/11).

Berdasarkan statistik, striker Bayer Leverkusen, Javier Hernandez atau Chicharito, layak dianggap sebagai debutan paling produktif di Bundesliga 2015-2016.

Bomber asal Meksiko selalu mencetak gol dalam empat penampilan terkini di seluruh ajang.

Usai mencetak trigol pertamanya di Bundesliga guna membantu Levekusen menang telak 5-0 atas Gladbach (12/12), Chicharito kembali menyarangkan gol.

Ia membukukan satu gol dalam kemenangan 3-1 Leverkusen atas Unterhaching di Piala Jerman pada Selasa (15/12).

Dengan demikian, pria berusia 27 tahun itu telah mengemas enam gol dalam empat partai terbaru.

Chicharito bak terlahir kembali sejak meninggalkan Manchester United demi Leverkusen pada bursa transfer musim panas 2015.

Hal ini dapat dilihat dari statistik musim ini dengan musim lalu, yang mana Chicharito bermain sebagai pinjaman di Real Madrid pada 2014-2015.

Di semua ajang 2015-2016, Chicharito sudah mencetak 18 gol dari 23 penampilan. Musim lalu, ia cuma menyarangkan sembilan gol dari 33 partai.

Jika hanya melihat statistik Bundesliga, Hernandez masuk ke dalam lima besar pencetak gol terbanyak musim ini.

Mengemas 10 gol sejauh ini di liga, Hernandez hanya kalah dari Pierre-Emerick Aubameyang (Dortmund), Robert Lewandowski (Muenchen), dan Thomas Mueller (Muenchen).


Editor :
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X