Terakhir kali Napoli meraih titel Serie A adalah pada 1989-1990 tatkala mereka masih diperkuat Diego Armanda Maradona. Maradona kini disebut siap kembali dan membantu Napoli mengejar gelar kampiun Serie A 2014-2015.
Figur yang dimaksud bukan Maradona yang sebenarnya, melainkan eks penyerang Juventus yang kini mentas bersama Boca Juniors, Carlos Tevez. Ketika masih belia, Tevez memang sempat dijuluki sebagai titisan Maradona.
Pemain legendaris Napoli yang juga merupakan partner Maradona, Antonio Careca, menyebut bahwa karakter Tevez cocok dengan Napoli. Ia mengapungkan ide agar manajemen I Partenopei meminjam Tevez selama enam bulan dari Boca Juniors.
"Kita semua tahu bahwa untuk memenangi kompetisi, dibutuhkan pemain hebat yang mampu menghadirkan perbedaan dan mengangkat tim. Saya punya ide. Kenapa Napoli tidak memberikan pengalaman selama enam bulan kepada Tevez? Ia akan menjadi pemain yang sempurna bagi Napoli," kata Careca di Spazio Napoli.
Andai transfer tersebut terealisasi, Tevez tak akan membutuhkan waktu lama buat beradaptasi. Pemain yang akrab disapa Carlitos itu sangat mengenal atmosfer Serie A. Ia merupakan salah satu sosok kunci Juventus kala menjuarai Serie A 2013-2013 dan 2014-2015.
Namun, terdapat fakta lain yang bisa mengganjal kepindahan Tevez ke Napoli.
"Tevez tak akan berkolaborasi secara apik dengan Gonzalo Higuain. Tevez identik dengan Boca Juniors sementara Higuain merupakan jebolan River Plate," tutur Careca berkelakar.
Bukan rahasia lagi bahwa Boca Juniors dan River Plate merupakan rival bebuyutan. Bentrokan kedua tim tersebut bahkan sering disebut sebagai salah satu laga terpanas di muka bumi.
Editor | : | |
Sumber | : | Spazio Napoli |
Komentar