Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mancini Konfirmasi 2 Pemain Inter akan Pergi pada Januari

By Septian Tambunan - Jumat, 1 Januari 2016 | 08:20 WIB
Pelatih Inter Milan, Roberto Mancini, sedang mengawasi anak asuhnya dalam pertandingan persahabatan Audi Football Summit 2015 kontra Bayern Muenchen di Stadion Shanghai, Shanghai, China, 21 Juli 2015.
LINTAO ZHANG/GETTY IMAGES
Pelatih Inter Milan, Roberto Mancini, sedang mengawasi anak asuhnya dalam pertandingan persahabatan Audi Football Summit 2015 kontra Bayern Muenchen di Stadion Shanghai, Shanghai, China, 21 Juli 2015.

Pelatih Inter Milan, Roberto Mancini (51), hanya tertawa menanggapi pertanyaan seputar winger Paris Saint-Germain, Ezequiel Lavezzi (30). Namun dia mengonfirmasi bahwa ada dua pemain muda Nerazzurri yang akan pergi pada bulan Januari 2016.

Eks Allenatore Manchester City itu berbicara kepada FCInterNews.it setelah Inter menelan kekalahan 0-1 dari PSG di Doha pada Rabu (30/12/2015).

"Lavezzi akan masuk? Ya, dia akan memasuki bus tim Paris Saint-Germain," kata Mancini bercanda seperti dilansir Football Italia.

[video]http://video.kompas.com/e/4669367875001_ackom_pballball[/video]

"Saya pikir pada bulan Januari kami akan melepas beberapa pemain muda agar mendapatkan waktu bermain, seperti Federico Dimarco dan Assane Gnoukouri. Adapun sisanya, tidak ada yang baru. Sejauh ini belum ada aktivitas apapun," ucapnya lagi.

Pria yang pernah membawa La Beneamata meraih tiga Scudetti secara beruntun pada musim 2005-2006 sampai 2007-2008 ini juga mengakui masih ada beberapa klub lebih tangguh dari pasukannya.

"Saat ini ada lima atau enam tim di Eropa yang jelas lebih kuat dari kami, tetapi mudah-mudahan tahun depan akan berubah," ujar Mancini.

[video]http://video.kompas.com/e/4670053062001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Football Italia, FcInterNews.It


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X