Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

De Gea Berkomentar soal Perpecahan di Manchester United

By Verdi Hendrawan - Kamis, 17 Desember 2015 | 17:09 WIB
David De Gea saat membela Manchester United menghadapi West Ham United pada lanjutan Pemier League 2015-2016 di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 5 Desember 2015.
CLIVE BRUNSKILL/GETTY IMAGES
David De Gea saat membela Manchester United menghadapi West Ham United pada lanjutan Pemier League 2015-2016 di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 5 Desember 2015.

David De Gea (25) telah membantah kabar bahwa telah terjadi perpecahan di antara para pemain Manchester United. Kondisi tersebut dituding akibat perasaan tidak puas di antara para pemain.

Manchester United kini semakin tertinggal jauh dari Leicester City di puncak klasemen. Hingga pekan ke-16, The Foxes telah unggul enam poin dari Setan Merah.

Hal ini dikarenakan kegagalan United meraih kemenangan dalam tiga pertandingan Premier League terakhir. Salah satu yang paling mengecewakan adalah kekalahan 0-1 dari Bournemouth pada pekan ke-16.

Tiga kegagalan tersebut dikabarkan membuat para pemain United saling menyalahkan. Terlebih dalam tiga pekan terakhir, pemilik 20 gelar juara Inggris itu juga gagal meraih kemenangan dalam dua pertandingan Grup B Liga Champions yang membuat mereka tersingkir.

Baca Juga: Syarat Man United untuk Raih Gelar Premier League

Kabar tersebut dibantah oleh De Gea. Kiper asal Spanyol itu mengatakan bahwa para pemain United tidak terpecah belah dan merasa bahwa posisi tim di klasemen masih memungkinkan untuk meraih gelar pada akhir musim nanti.

"Kami memiliki suasana ruang ganti yang bagus. Tidak ada perpecahan di dalam ruang ganti. Kami adalah para pemain yang menjadi sebuah kesatuan dan memiliki hubungan baik antara satu dengan yang lain," kata De Gea seperti dikutip dari situs resmi klub.

Baca Juga: Ini Permintaan Van Gaal Setelah Man United Kalah di Kandang Bournemouth

Menurut De Gea, suasana kondusif di ruang ganti tim sangat penting bagi sebuah tim yang ingin mencapai hal-hal besar. Premier League ia akui sangat sulit untuk dimenangkan dan banyak tim yang menjadi penantang gelar.

"Berada dekat dengan puncak klasemen adalah apa yang kami inginkan. Kami berharap pada April 2016 berada pada posisi di mana kami bisa memenangkan liga. Hal itulah yang tengah kami usahakan bisa terjadi," ucapnya.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Manutd.com, the guardian


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X