Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Stoke, Diam-diam Serigala

By Sabtu, 12 Desember 2015 | 11:00 WIB
Kiper Stoke City, Jack Butland, melakukan selebrasi saat melawan Manchester City di Britannia Stadium, Stoke on Trent, 5 Desember 2015. Butland direkomendasikan bermain di klub besar sekelas Manchester United atau Liverpool.
LAURENCE GRIFFITHS/GETTY IMAGES
Kiper Stoke City, Jack Butland, melakukan selebrasi saat melawan Manchester City di Britannia Stadium, Stoke on Trent, 5 Desember 2015. Butland direkomendasikan bermain di klub besar sekelas Manchester United atau Liverpool.

Kemenangan atas klub besar sekelas Chelsea dan Manchester City menandakan bahwa Stoke City bisa mencakar dan mencabik seperti serigala. Bahkan, jika mampu menjaga kestabilan, Stoke bisa menjadi predator natural.

Kemenangan atas The Citizens pekan lalu memang di luar perkiraan. Meski menurunkan 95 persen kekuatan, dalam hitungan teknis Stoke seharusnya bisa ditaklukkan City.

Apalagi, The Citizens tengah panas-panasnya mengejar angka penuh untuk duduk di puncak klasemen.

Ternyata, Stoke mampu menjadi penghambat sekaligus seolah memberi pesan kepada lawan lainnya bahwa jika mereka tampil utuh serta stabil, maka Stoke bisa menjadi predator yang serius.

[video]http://video.kompas.com/e/4647934603001_ackom_pballball[/video]

Tanpa spekulasi berlebihan, materi yang dimiliki Stoke memang cukup untuk merealisasikan hal tersebut.

Dimulai dari posisi penjaga gawang yang dikawal oleh kiper kedua timnas Inggris, Jack Butland (22 tahun). Butland saat ini dinobatkan sebagai kiper tersibuk di Premier League Inggris.

Bahkan, usai Stoke menang atas City, legenda Liverpool dan Manchester United, yaitu Michael Owen, merekomendasikan Butland untuk bermain di klub besar sekelas United atau Liverpool.

"Bila David De Gea meninggalkan United atau Liverpool tidak puas dengan Simon Mignolet, salah satu dari mereka bisa menghubungi segera karena Butland memang seorang monster. Kakinya brilian dan tangannya bagus," kata Owen.


(GRAFIS: ANDREAS JOEVI/FOTO: GETTY IMAGES)


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.644


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X