Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Roma Dibungkam Tim Serie B, Garcia Ogah Mundur

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 17 Desember 2015 | 06:07 WIB
Pelatih AS Roma, Rudi Garcia, memberi instruksi sambil berteriak saat menghadapi Frosinone, 12 September 2015.
Paolo Bruno/Getty Images
Pelatih AS Roma, Rudi Garcia, memberi instruksi sambil berteriak saat menghadapi Frosinone, 12 September 2015.

Pelatih AS Roma, Rudi Garcia, mengaku tak akan mundur dari jabatannya meskipun timnya baru disingkirkan klub Serie B, Spezia, dari ajang Coppa Italia, Rabu (16/12/2015) waktu setempat.

Pada laga yang digelar di Stadion Olimpico tersebut, baik AS Roma dan Spezia tidak dapat menciptakan gol hingga 120 menit pertandingan. Dengan demikian, pertandingan harus diselesaikan melalui drama adu penalti.

Namun, tuan rumah pun menanggung malu karena mereka kalah 2-4 dari Spezia pada adu penalti. Alhasil, AS Roma tersingkir dan Spezia berhak lolos ke perempat final Coppa Italia.

Kendati posisinya berada dalam tekanan karena hasil memalukan itu, Garcia bersikeras bahwa dirinya tidak akan melepaskan jabatan kepelatihannya di AS Roma.

"Saya tidak akan berhenti. Saya akan tetap tinggal dan siap bertempur sampai mati," ujar Garcia seusai laga.

Pada kesempatan itu, Garcia pun menyoroti torehan gol AS Roma belakangan ini. Dari enam laga terakhir di seluruh kompetisi, AS Roma hanya sanggup mencetak dua gol.

"Kami harus memiliki hasrat untuk kembali menyarangkan bola dengan gaya apapun. Kami kehilangan kualitas itu dan harus dikembangkan. Kami tak akan menyerah," tuturnya.

Pada klasemen sementara Serie A, AS Roma menempati urutan kelima dengan perolehan 29 poin. Mereka terpaut tujuh poin dari Inter Milan di puncak.

Adapun pada ajang Liga Champions, AS Roma berhasil melaju ke babak 16 besar setelah menduduki posisi kedua pada klasemen Grup E Liga Champions.


Editor :
Sumber : four four two


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X