Arema Cronus berangkat ke Sleman untuk menjalani laga babak 8-besar Piala Jenderal Sudirman pada Kamis (10/12/2015) pagi. Mereka menggunakan kereta api dan berangkat dari Stasiun Kota Baru pada pukul 08.25 WIB.
Mereka dijadwalkan menempuh perjalanan sekitar delapan jam dan akan sampai di Stasiun Tugu Yogyakarta sekitar pukul 15.00 WIB.
Bagi Arema, ini bukanlah kali pertama mereka menempuh perjalanan dengan menggunakan sarana transportasi kereta api.
Setiap kali melakukan tur ke Jawa Tengah, kereta api menjadi pilihan utama. Saat pertandingan semifinal Piala Presiden di Stadion Manahan, Solo, awal Oktober, mereka juga menggunakan jalur kereta api.
"Pemain saya rasa cukup menikmati. Mereka bisa lebih rileks," ujar pelatih Joko Susilo.
Arema tergabung di Grup E babak 8-besar bersama Persipura Jayapura, Surabaya United, dan Pusamania Borneo FC. Persaingan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, akan dimulai pada Minggu (13/12/2015).
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | - |
Komentar