Manajer Southampton, Ronald Koeman, menegaskan bahwa Saints tidak akan melepas gelandang Sadio Mane. Manajer asal Belanda itu pun mengaku tidak akan menjual pemain berusia 23 tahun itu meski ada yang siap menebus dengan harga 100 juta pounds atau 2,08 triliun rupiah.
Mane telah menjadi incaran Manchester United sejak bursa transfer musim panas 2015. Manajer Louis van Gaal dikabarkan menginginkan mantan pemain Red Bull Salzburg itu untuk meningkatkan kecepatan tim dalam bermain.
Penampilan apik pemain asal Senegal itu bahkan telah memunculkan rumor baru bahwa Bayern Muenchen juga meminati Mane untuk meregenerasi lini sayap mereka sebagai pengganti Arjen Robben dan Frank Ribery.
"Saya pikir dia masih bisa meningkatkan kemampuan, terutama dalam menempatkan posisi di lapangan. Saya pikir ia masih bisa menjadi pemai lebih berbahaya lagi jika mengetahui persis kapan saatnya memasuki ruang di belakang para bek lawan," ucap Koeman kepada Sky Sports.
"Di depan gawang, ia bisa lebih dari sekadar pencetak gol, tetapi dia masih 23 tahun. Dia adalah pemain hebat dan sangat senang bisa bekerja sama dengan dia," sebutnya.
[video]http://video.kompas.com/e/4642911547001_ackom_pballball[/video]
Namun, Koeman sudah kenyang melihat para pemain andalannya hengkang selama bertugas menangani Southampton.
Ia bersikeras mengatakan bahwa dirinya tidak ingin lagi membiarkan hal tersebut terjadi, terlebih pada jendela transfer pertengahan musim.
Baca Juga: Southampton Tak Bakal Jual Pemain Lagi
"Tidak! Tidak pada Januari. Kita sudah berbicara tentang situasi ini. Kami tidak akan menjual siapapun pada Januari. Tak seorang pun akan pergi, bahkan jika mereka mau membayar 100 juta pounds sekali pun," kata Koeman.
[video]http://video.kompas.com/e/4635981999001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar