Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Figo Kenapa Ronaldo Pantas Memenangi Ballon d'Or

By Anju Christian Silaban - Selasa, 15 Desember 2015 | 22:56 WIB
Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Eibar, 29 November 2015.
Juan Manuel Serrano Arce/Getty Images)
Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Eibar, 29 November 2015.

Luis Figo menilai Cristiano Ronaldo masih berpeluang memenangi Ballon d'Or 2015. Sebab, Ronaldo dianggap memiliki keunggulan dari prestasi individu.

Ronaldo bersanding dengan dua pemain Barcelona, Lionel Messi dan Neymar, sebagai tiga finalis. Pemenang bakal diumumkan pada malam penghargaan di Kongresshaus, Zurich, Swiss, 11 Januari 2016.

Messi dan Neymar diunggulkan karena membawa Barcelona meraih tiga gelar pada musim 2014-15. Adapun Ronaldo mengalami nirgelar bersama Real Madrid sepanjang 2015.

"Ketiganya adalah pemain besar," kata Figo yang memenangi Ballon d'Or pada 2000.

"Apabila mengacu pada gelar yang diraih tim, penghargaan akan menjadi milik pemain Barcelona. Jika pemungut suara fokus pada statistik individu, Ronaldo bisa memenanginya," tuturnya.

Ronaldo memang menjadi pemain paling produktif sepanjang tahun ini. Dia mencetak 53 gol atau unggul tiga atas Messi.

Ronaldo merupakan pemenang Ballon d'Or dua edisi terakhir. Apabila ditotal, dia telah memenangi penghargaan tersebut sebanyak tiga kali.

Baca juga: Perdana Menteri Spanyol Dukung Ronaldo Menangi Ballon d'Or 2015

[video]http://video.kompas.com/e/4661331762001_ackom_pballball[/video]


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X