Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Red Bull Tetap Gunakan Mesin Renault pada Musim 2016

By Tulus Muliawan - Jumat, 4 Desember 2015 | 18:22 WIB
Bos Red Bull, Christian Horner, hadir pada sesi latihan bebas GP Meksiko, 30 Oktober 2015.
MARK THOMPSON/GETTY IMAGES
Bos Red Bull, Christian Horner, hadir pada sesi latihan bebas GP Meksiko, 30 Oktober 2015.

Pertanyaan mengenai siapa pemasok mesin Red Bull musim depan akhirnya terjawab pada Jumat (4/12/2015). Red Bull mengumumkan akan tetap menggunakan mesin Renault pada musim 2016.

Selama semusim terakhir, Red Bull dan Renault terlibat ketegangan karena kinerja mesin yang tidak maksimal. Akibatnya, performa Daniel Ricciardo dan Daniil Kvyatt tidak maksimal.

Kepastian dari Red Bull ini membuat rumor mengenai rencana mereka menggandeng Mercedes, Ferrari, atau Honda sebagai pemasok mesin mereka musim depan terbantahkan.

"Kami sangat senang Renault tetap berkomitmen dengan F1 dan kami ingin berterima kasih atas kontribusi mereka kepada Red Bull sekak 2007," ujar bos Red Bull, Christian Horner.

Selain mengumumkan mesin Renault, Red Bull juga meresmikan kerja sama baru dengan produsen jam asal Swiss, TAG-Heuer. Red Bull pun berganti nama menjadi Red Bull TAG-Heuer.

"TAG Heuer dan Red Bull adalah dua merek besar yang memiliki ketertarikan terhadap dunia balap Formula 1. Kami ingin menghadirkan sesuatu yang berbeda lewat kolaborasi unik ini," tutur Horner.

"TAG Heuer juga menjadi ikon di Formula 1 dalam beberapa tahun terakhir dan kami sangat senang mereka bisa melanjutkan kerja sama di olahraga ini bersama kami," ucap Horner.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X