Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Van Gaal Akui Vardy Mirip Van Nistelrooy

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 28 November 2015 | 19:11 WIB
Striker Leicester City, Jamie Vardy, saat merayakan golnya ke gawang Newcastle United pada lanjutan Premier League St James Park, Sabtu (21/11/2015).
LINDSEY PARNABY / AFP
Striker Leicester City, Jamie Vardy, saat merayakan golnya ke gawang Newcastle United pada lanjutan Premier League St James Park, Sabtu (21/11/2015).

Louis van Gaal percaya ada kesamaan antara Jamie Vardy dengan Ruud van Nistelrooy. Akan tetapi, manajer Manchester United itu bertekad untuk menghentikan rekor gol bomber Leicester City berusia 28 tahun ini.

Jamie Vardy berpeluang memecahkan rekor Ruud van Nistelrooy di Premier League yang bertahan selama 12 tahun. Rekor dimaksud adalah catatan 10 gol beruntun Vardy.

Satu gol tambahan akan membuat Vardy memecahkan rekor gol Van Nistelrooy dan uniknya ia harus menciptakannya ke gawang Manchester United. Ya, Leicester akan menjamu pasukan Louis van Gaal di Stadion King Power, Sabtu (28/11/2015) atau Minggu dini hari WIB.

"Kurang lebih Vardy seperti Van Nistelrooy. Ia sangat berkonsentrasi untuk mencetak gol sehingga Anda bisa membandingkan mereka," kata Van Gaal seperti dilansir Sky Sports.

Gelontoran gol-gol Vardy sudah memberikan kejutan dengan mengantarkan Leicester menempati puncak klasemen Premier League sementara. Akan tetapi, Van Gaal yakin lini pertahanan yang digalang Chris Smalling dkk sanggup meredam ancaman Vardy sepanjang pertandingan.

"Ia mencetak gol, mengeksekusi tendangan penalti, dan sekarang ia mencetak 10 gol beruntun, ia jelas pemain hebat. Kami bisa menghentikannya karena kami memiliki banyak catatan tidak kebobolan," ujar dia.


Editor :
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X