Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menpora Ajak Pengusaha dan BUMN Bantu Rio Haryanto

By Tulus Muliawan - Jumat, 18 Desember 2015 | 19:00 WIB
Menpora Imam Nahrawi berfoto dengan Rio Haryanto di kantor Kemenpora, Jakarta, Kamis (17/12/2015).
KEMENPORA
Menpora Imam Nahrawi berfoto dengan Rio Haryanto di kantor Kemenpora, Jakarta, Kamis (17/12/2015).

Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, bergerak cepat dalam membantu Rio Haryanto mewujudkan mimpi tampil di Formula 1 musim depan.

Dalam Musyawarah Nasional IMI di yang berlangsung di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (18/12/2015) pagi, Menpora mengajak para pengusaha di Indonesia untuk ikut membantu Rio Haryanto agar bisa berlaga di Formula 1.

"Setelah memberikan surat rekomendasi, saya masih terus berusaha untuk mencari formulasi yang pas demi memenuhi persyaratan tim Marussia Manor agar Rio bisa berlaga di ajang Formula 1," ujar Menpora.

"Mumpung di sini banyak pengusaha seperti Aksa Mahmud, Adiguna Sutowo, siapa tahu bisa ikut membantu kekurangan Rio. Saya juga berharap para pengusaha lain terketuk hatinya untuk ikut membantu," katanya.

Setelah meminta para pengusaha Indonesia ikut membantu di Musyawarah Nasional Ikatan Motor Indonesia, Menpora kemudian bertemu Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rini Soemarno, pada Jumat (18/12/2015) siang.

Baca Juga: Pemerintah Siap Gotong Royong Bantu Rio Haryanto

"Kami koordinasi untuk beri dukungan ke Rio. Kemenpora tidak bisa sendirian mendorong Rio, butuh bantuan BUMN dan swasta, pemerintah fasilitator. Kami harus gotong royong," ucap Imam usai bertemu Rini di Kementerian BUMN Jakarta.

Pada pertemuan tersebut, Menpora dan Menteri BUMN juga merumuskan skema pencarian dana untuk menutupi kekurangan budget yang dibutuhkan Rio. Terlebih, Menpora sudah mengeluarkan surat jaminan untuk Rio kepada tim Manor.

Rio membutuhkan dana sponsor sebesar 15 juta euro (sekitar Rp 231 miliar) untuk tampil di Formula 1 bersama tim balap asal Inggris, Manor. Sejauh ini, manajemen Rio sudah mengantongi dana bantuan sekitar 5 juta euro dari Pertamina.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : KEMENPORA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X