Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fiorentina Kelelahan karena Liga Europa

By Selasa, 1 Desember 2015 | 05:16 WIB
Paulo Sousa saat memberikan instruksi dalam laga Serie A antara Fiorentina lawan Empoli di Stadion Artemio Franchi, 22 November 2015.
Gabriele Maltinti/Getty Images
Paulo Sousa saat memberikan instruksi dalam laga Serie A antara Fiorentina lawan Empoli di Stadion Artemio Franchi, 22 November 2015.

Pelatih Fiorentina, Paulo Sousa, mengaku kecewa dan menyesal dengan hasil yang diraih pasukannya ketika melawat ke markas Sassuolo, Senin (30/11/2015), dalam laga Serie A. Sempat unggul cepat, La Viola harus pulang dengan hanya membawa satu poin akibat hasil imbang 1-1.

Borja Valero mencetak gol saat laga baru berjalan lima menit. Alih-alih menambah gol, gawang Fiorentina justru kebobolan saat pertandingan tersisa tiga menit melalui sundulan Sergio Floccari.

"Saya kecewa, karena kami membayar harga untuk energi yang terlalu banyak digunakan pada Liga Europa, Kamis 26/11), dan Sassuolo bermain lebih baik pada babak kedua," ujar Sousa kepada Sky Sport Italia.

"Ini memalukan, kami seharusnya bisa unggul 2-0, tetapi terlalu lelah dan tidak bisa mendapatkan bola lebih dulu dari lawan."

[video]http://video.kompas.com/e/4638224390001_ackom_pballball[/video]

"Tim bekerja sangat keras sehingga ada penyesalan. Kami sudah mengalami kelelahan sehingga tidak bisa memanfaatkan dua kesempatan untuk menggandakan keunggulan."

Sousa juga berbicara tentang Giuseppe Rossi. Dia mengaku sabar menanti kembalinya pemain andalan tersebut.

"Dia bekerja keras untuk kembali ke levelnya. Kami ingin membantunya untuk mencapai yang dia perlukan untuk bermain. Dia perlu bantuan."

[video]http://video.kompas.com/e/4638190248001_ackom_pballball[/video]


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X