Kabar mengenai rencana cuti panjang Fernando Alonso pada Formula 1 musim depan sempat mencuat menjelang GP Abu Dhabi, 27-29 November 2015. Legenda balap asal Finlandia, Mika Hakkinen, menilai keputusan pebalap McLaren itu sangat tidak tepat.
Alonso sempat memilih opsi cuti panjang dari F1 karena penampilan buruk yang ia tampilkan pada musim 2015. Selain itu, Alonso juga mengeluhkan kinerja mesin Honda yang menempel pada mobil McLaren-nya yang jauh dari harapan.
Hakkinen menilai rencana Alonso sangat berisiko karena ia sempat mengalaminya pada 2001. Sejak memutuskan cuti panjang itu, Hakkinen tak pernah kembali lagi ke F1 sampai akhirnya pensiun dari dunia balap mobil pada 2007.
"Saya pribadi merasa masih mungkin kembali ke F1 setelah cuti panjang selama setahun. Namun, saya akhirnya memahami bahwa karier saya sudah selesai dan saya senang," kata Hakkinen, yang menjadi juara dunia pada 1998 dan 1999.
Baca Juga:
Fernando Alonso Sempat Berencana Cuti Panjang dari F1
Fernando Alonso Rindu Atmosfer Singapura
Lara Alvarez Jurnalis Cantik Milik Fernando Alonso
"Saya mengakhiri karier dengan memenangi balapan. Saya rasa itu adalah cara terbaik untuk mengakhiri kariermu. Dalam kasus Fernando, saya rasa ini bukan waktu yang pas, dia harus terus berjuang," ujarnya.
Alonso tak mampu memetik satu pun kemenangan musim ini. Pencapaian terbaik pebalap Spanyol berusia 33 tahun itu hanyalah menempati posisi finis kelima pada GP Hungaria yang berlangsung pada 26 Juli 2015.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | Autosport |
Komentar