Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, memakai hari pertama uji coba di Sirkuit Jerez, Spanyol, Rabu (25/11/2015), untuk mengenal ban Michelin lebih baik.
"Hari pertama yang bagus, meski saya mengalami kecelakaan pada akhir sesi ketika terlalu kuat saat mengerem dan akhirnya kehilangan kendali ban depan di tikungan terakhir," kata Pedrosa dalam laman resmi MotoGP.
Pedrosa turun dengan motor versi 2015, paket mesin yang akan dipakai untuk musim depan, serta ban Michelin yang akan dipakai mulai musim depan.
"Saya sedikit lambat karena saya tidak membalap di sini sejak balapan 2014. Jadi, saya memakai waktu saya untuk beradaptasi dengan ban Michelin," aku pebalap 30 tahun tersebut.
Pedrosa tidak turun pada GP Spanyol di Sirkuit Jerez tahun ini karena masih menjalani masa pemulihan pasca-operasi tangan kanan untuk mengatasi masalah arm-pump.
Pebalap Spanyol tersebut mencatat 65 putaran dengan waktu terbaik 1 menit 40,12 detik.
"Kami sudah berusaha sebaik mungkin hari ini, yang lebih untuk mencoba setelan. Besok (Kamis) kami akan mencoba mesin, ban, dan elektronik dengan lebih detail," aku pebalap yang musim ini menutup musim dengan berada di peringkat keempat klasemen tersebut.
Uji coba Honda di Jerez akan berlanjut hingga Jumat (27/11/2015). Para pebalap dan tim MotoGP masih mendapat kesempatan menguji mesin mereka hinga akhir November. Per 1 Desember, sesi uji coba akan ditutup hingga awal tahun depan.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | motogp |
Komentar