Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Didiskualifikasi, Madrid Tetap Jual Tiket Leg Kedua Copa del Rey

By Septian Tambunan - Senin, 7 Desember 2015 | 07:57 WIB
Denis Cheryshev (kanan) saat mencetak gol ke gawang Cadiz di Estadio Ramon de Carranza pada Rabu (2/12/2015).
DENIS DOYLE/GETTY IMAGES
Denis Cheryshev (kanan) saat mencetak gol ke gawang Cadiz di Estadio Ramon de Carranza pada Rabu (2/12/2015).

Real Madrid cukup optimis kalau hukuman pendiskualifikasian dari ajang Copa del Rey akan dihapus. Hal ini terbukti dengan masih dijualnya tiket leg kedua kontra Cadiz di Santiago Bernabeu yang seharusnya dihelat pada Kamis (17/12/2015).

Kelalaian Madrid dalam menurunkan Denis Cheryshev, yang notabene masih menjalani larangan bermain, merupakan keputusan terhitung fatal.

Walau demikian, pada Kamis (3/12/2015), El Real sudah mengajukan banding ke Federasi Sepak Bola Spanyol dan satu hari berselang, Madrid mengunjungi Komite Disiplin Olahraga Spanyol.

Nampaknya Si Putih merasa yakin akan lolos dari hukuman.

[video]http://video.kompas.com/e/4648676407001_ackom_pballball[/video]

Baca juga: Direktur Humas Madrid: Keputusan Kami untuk Cheryshev Benar!

Masyarakat umum sudah bisa memesan tiket mulai hari ini, Senin (7/12/2015). Bahkan kursi di bagian VIP dengan nominal 350 euro (5,2 juta rupiah) per tiket juga dapat diperoleh.


(AS)

[video]http://video.kompas.com/e/4648565739001_ackom_pballball[/video]

Seperti diwartakan dalam laman AS, Los Merengues tidak menutup mata adanya kemungkinan laga gagal digelar. Klub asal ibukota Spanyol itu pun membuat pernyataan.

"Jika pertandingan tidak dimainkan, Real Madrid akan mengembalikan uang tiket dengan harga penuh dari tiket yang dibeli," tulis klub.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X