Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Divisi Primera, Real Madrid Ditinggal 2 Rival

By Senin, 14 Desember 2015 | 05:44 WIB
Antoine Griezmann rayakan gol kemenangan Atletico atas Bilbao, Minggu (13/12/2015).
JAVIER SORIANO/AFP
Antoine Griezmann rayakan gol kemenangan Atletico atas Bilbao, Minggu (13/12/2015).

Barcelona dan Atletico Madrid meninggalkan rival utamanya, Real Madrid, di papan atas klasemen sementara Divisi Primera La Liga.  

Atletico meraih kemenangan tipis 2-1 atas Athletic Bilbao di Stadion Vicente Calderon, Minggu (13/12/2015). Gol Saul Niguez (45') dan Antoine Griezmann (67') membawa Atletico membalikkan keadaan setelah sempat tertinggal oleh gol Aymeric Laporte (27').

Atletico dan Barcelona kini sama-sama mengumpulkan 35 poin dari 15 pertandingan. Mereka menjauh dengan selisih 5 angka dari Real Madrid yang takluk 0-1 di kandang Villarreal.

Pada laga lain yang dilangsungkan Minggu, Gary Neville gagal mempersembahkan kemenangan pertama bagi Valencia. Bertandang ke markas Eibar, pasukan Neville harus puas bermain imbang 1-1.

Valencia bisa dikatakan beruntung lantaran penalti Saul Berjon Perez gagal. Gol penyama kedudukan Los Che juga tercipta akibat bunuh diri lawan. Sepanjang 90 menit pertandingan, Valencia tak sekali pun bisa melepaskan tembakan tepat sasaran.

Hasil Divisi Primera La Liga pekan ke-15:

Getafe 1-1 Real Sociedad (Pablo Sarabia 46' - Imanol Agirretxe 67')

Barcelona 2-2 Deportivo La Coruna (Lionel Messi 39', Ivan Rakitic 62' - Lucas Perez 77', Alejandro Bergantinos 86')

Celta Vigo 1-0 Espanyol (Iago Aspas 43')

Levante 1-2 Granada (Simao 66' - Adalberto Penaranda 50', 88')


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X