Fabio Capello memberikan pujian kepada Gianluigi Buffon yang genap 20 tahun berkarier di Serie A. Akan tetapi, pelatih berusia 69 tahun itu mengaku sempat meremehkan kiper Juventus tersebut sebelum laga debutnya.
Capello adalah pelatih Milan saat Buffon melakukan debut bersama Parma pada 19 November 1995 menghadapi Rossoneri. Ketika itu, sang bos sempat kaget dan bingung melihat pelatih Rossoblu saat itu, Nevio Scala, menurunkan Buffon yang masih berusia 17 tahun untuk menghadapi timnya.
"Saya sangat ingat karena saat itu saya adalah pelatih Milan. Ketika daftar susunan pemain Parma datang kepada kami di ruang ganti, saya sempat terkejut," kata Capello kepada La Gazzetta dello Sport.
"Saya berkata kepada para pemain: 'Anak-anak, mereka menurunkan kiper dari tim muda'," ungkapnya.
Baca Juga: Juventus akan Kehilangan Sang Penerus Gianluigi Buffon?
Setelah laga debut Buffon, Capello baru mengakui bahwa kiper yang kini telah beursia 37 tahun itu adalah pemain hebat dan bisa disejajarkan dengan para legenda penjaga gawang dunia lainnya.
"Setelah pertandingan, saya baru mengerti dengan keputusan mereka. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 0-0 dan Buffon menyelamatkan Parma dengan tiga penyelamatan luar biasa," sebut mantan pelatih Milan, Roma, Juventus, Real Madrid, Inggris dan Rusia itu.
"Saat ini saya melihat Buffon sebagai salah satu dari lima kiper terbaik sepanjang masa. Saya setuju dengan daftar dari Gazzetta ini bahwa kiper terbaik sepanjang masa adalah Dino Zoff, Ricardo Zamora, Lev Yasin, Gordon Bank, dan Buffon," tutur Capello.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | La Gazzetta dello Sport, Football Italia |
Komentar