Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mengenang Gol Ke-1.000 Pele

By Jalu Wisnu Wirajati - Kamis, 19 November 2015 | 11:59 WIB
Pele, menyapa penonton sebelum dilangsungkannya partai final Piala Subroto U-17 putra di New Delhi, India, 16 Oktober 2015.
MONEY SHARMA/AFP
Pele, menyapa penonton sebelum dilangsungkannya partai final Piala Subroto U-17 putra di New Delhi, India, 16 Oktober 2015.

Hari ini, 46 tahun yang lalu, Pele mencetak gol ke-1.000 sepanjang kariernya sebagai pemain sepak bola. 

Pele mencetak gol ke-1000-nya di stadion legendaris Brasil, Maracana, Rabu (19/11/1969). Gol itu diciptakan Pele lewat titik putih yang menentukan kemenangan 2-1 Santos atas tuan rumah Vasco da Gama.

"Saat itu, saya merasa tengah melawan seluruh dunia," kata Pele mengisahkan di situs resmi FIFA.

Ucapan pria bernama lengkap Edson Arantes do Nascimento itu tak berlebihan. Dia harus melalui jalan berliku untuk mencapai gol ke-1000.

Lima hari sebelum melawan Vasco, Jumat (14/11/1969), Pele berkesempatan mencetak milestone lebih cepat. Ketika itu, Santos "hanya" melawan klub guram asal Botafogo Paraiba - yang punya prestasi bak bumi dan langit dengan Botafogo asal Rio de Janeiro.

Laga tersebut berjalan mudah bagi Santos. Setelah unggul 2-0, mereka mendapatkan penalti.

"Saat itu, publik di stadion langsung dilanda euforia dan meneriakkan nama Pele," tutur kiper Santos saat itu, Jair Estevao kepada Filho de Peixe.

Pele pun menjalankan tugasnya sebagai algojo penalti dengan baik. Itu adalah gol ke-999 sejak terjun menjadi pesepak bola pada 1955.

Keinginan publik untuk melihat gol ke-1000 lahir dari Pele meningkat. Namun, harapan itu tak bisa diwujudkan.

Tiba-tiba, secara misterius, Jair mengalami cedera. Pada saat itu, Santos tak memiliki stok kiper di bangku cadangan.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : kompas.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X