Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Terima Putusan Pencoretan

By Sabtu, 12 Desember 2015 | 05:31 WIB
Gelandang Real Madrid, Isco, melakukan selebrasi bersama Jese Rodriguez, usai membobol gawang Cadiz pada laga Copa del Rey di Cadiz, Rabu (1/12/2015) waktu setempat.
Denis Doyle/Getty Images
Gelandang Real Madrid, Isco, melakukan selebrasi bersama Jese Rodriguez, usai membobol gawang Cadiz pada laga Copa del Rey di Cadiz, Rabu (1/12/2015) waktu setempat.

Real Madrid akhirnya menerima putusan pencoretan dari ajang Copa del Rey karena menggunakan pemain yang tengah diskors, Denis Cheryshev.

Real Madrid dicoret dari Copa del Rey seusai meraih kemenangan 3-1 atas Cadiz di babak 32 besar (2/12/2015). Namun, kemenangan itu dianulir lantaran Cheryshev seharusnya tidak diperkenankan bermain.

Putusan itu membuat Real Madrid melakukan banding hingga Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS). Namun, pada Jumat (11/12/2015), CAS bersama Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) memutuskan untuk tidak menanggapi banding dari juara 19 kali Copa del Rey itu.

Kubu Real Madrid akhirnya menerima nasib dicoret dari Copa del Rey. Mereka pun akan mengembalikan uang tiket pertandingan kedua babak 32 besar, saat menjamu Cadiz, di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (16/12/2015).

"Pihak klub menerima putusan itu yang berarti laga kedua tidak akan dimainkan sesuai jadwal," tulis pernyataan resmi Real Madrid.

Dalam pernyataan resmi itu pun Real Madrid menerangkan akan segera mengembalikan uang tiket kepada suporter yang telah telanjur membeli.

Bagi Real Madrid, kegagalan di babak 32 besar bukanlah kali pertama terjadi di Copa del Rey. Pada 2009-10, mereka juga harus tersingkir lantaran kalah agregat 1-4 dari Alcorcon.

 


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Real Madrid


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X