Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

TNI-Polri Bersatu di Pusamania Borneo

By Ferril Dennys Sitorus - Selasa, 17 November 2015 | 21:03 WIB
Dua pemain Pusamania Borneo FC,  Indra Kahfi Ardhiyasa (Brimob Mabes Polri) dan Ade Jantra Lukmana (TNI AL).
Dok. PBFC
Dua pemain Pusamania Borneo FC, Indra Kahfi Ardhiyasa (Brimob Mabes Polri) dan Ade Jantra Lukmana (TNI AL).

Pusamania Borneo FC mendaftarkan Indra Kahfi Ardhiyasa dan Ade Jantra Lukmana. Mereka adalah anggota Polri dan TNI.

Indra adalah pemain yang berasal dari Brimob Mabes Polri, sementara Ade Jantra berasal dari TNI AL. Terkait hal tersebut, Presiden PBFC Nabil Husein menjelaskan bahwa kedua pemain tersebut sangat dibutuhkan Pesut Etam.

"Mereka masuk dalam skema yang akan diterapkan tim. Jadi, kami daftarkan keduanya. Semua administrasi terkait kedua pemain tersebut dari kesatuaanya sudah beres. Jadi tidak ada masasalah," kata Nabil.  

Di sisi lain, Ade Jantra seusai menjalani latihan bersama PBFC di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa pagi (17/11/2015) mengaku senang bisa kembali membela klub asal Samarinda.

Ade Jantra bukan nama asing bagi pendukung PBFC. Ia sudah bergabung dengan skuad Pesut Etam sejak ISL 2015 lalu. Namun, pemain yang identik dengan nomor punggung 19 itu absen saat PBFC berlaga pada Piala Presiden lalu.

"Bangga bisa memperkuat PBFC lagi, harapan saya tentu bisa bantu PBFC kejar prestasi," ujar Ade.

Indra Kahfi juga girang bergabung dengan skuat Pesut Etam. Eks penggawa PSPS Pekanbaru dan Deltras Sidoarjo itu berjanji tampil lugas dalam mengawal pertahanan PBFC.

"Saya akan tampil seratus persen untuk PBFC, saya ingin juara bersama tim ini," sahut kakak kandung dari kiper Persija, Andritany Ardhiyasa.

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Piala Jenderal Sudirman 2015


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : PBFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X