Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Bisa Mainkan Messi, Real Madrid Kehilangan Benzema

By Verdi Hendrawan - Rabu, 18 November 2015 | 06:19 WIB
Karim Benzema, masih belum pulih untuk menghadapi laga El Clasico pada Sabtu (21/11/2015)
GONZALO ARROYO MORENO/GETTY IMAGES
Karim Benzema, masih belum pulih untuk menghadapi laga El Clasico pada Sabtu (21/11/2015)

Barcelona dikabarkan sudah bisa menggunakan jasa Lionel Messi pada laga El Clasico menghadapi Real Madrid pada Sabtu (21/11/2015) di Stadion Santiago Bernabeu. Adapun tim tuan rumah tampaknya harus kehilangan Karim Benzema.

Seperti dikabarkan AS, Messi telah kembali ke sesi latihan Barcelona setelah sebelumnya mengalami cedera lutut pada akhir September 2015. Bahkan megabintang asal Argentina itu menjalani sesi latihan pada Selasa (17/11/2015) secara penuh tanpa mengalami masalah.

Hal ini menunjukkan bahwa cedera Messi telah pulih dan siap kembali tampil. Akan tetapi, tentu saja akan sangat berisiko untuk langsung melibatkan dirinya pada laga sebesar El Clasico setelah absen dalam sembilan pertandingan terakhir Barcelona.

Sementara itu, Benzema dikabarkan masih merasakan masalah pada bagian hamstring yang didapat saat membela Prancis menghadapi Armenia pada awal Oktober 2015. Meski sudah sempat pulih, akan tetapi rasa sakit tersebut dikabarkan kembali kambuh.

Hal ini tentu menjadi sebuah pukulan bagi Real Madrid yang harus kehilangan salah satu dari trio penyerangnya di laga El Clasico. Kemungkinan perannya akan digantikan oleh Jese Rodriguez atau James Rodriguez yang bermain sedikit lebih kedepan dari posisi aslinya.

Selain Benzema, Sergio Ramos juga tampaknya membutuhkan suntikan penghilang rasa sakit agar bisa tampil menghadapi Barcelona. Bek berusia 29 tahun itu masih merasakan rasa sakit pada bahunya.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : AS, FOOTBALL ESPANA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X