Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, menyebut Sir Alex Ferguson sebagai pelatih terbaik yang pernah menjadi bosnya. Alasannya, Ferguson sangat memahami kehidupan pribadinya.
Dalam kariernya, Ronaldo pernah merasakan kepemimpinan tiga pelatih top. Setelah bersama Ferguson, pemain asal Portugal ini pun bekerja sama dengan Jose Mourinho dan Carlo Ancelotti.
Nama Ronaldo mulai menggema tatkala Ferguson memboyongnya ke Old Trafford pada 2003 ketika dia berusia 18 tahun, dengan harga 12,2 juta poundsterling. Selama enam musim berseragam Setan Merah, Ronaldo memenangi tiga gelar Premier League dan satu trofi Liga Champions.
Setelah itu, Ronaldo memutuskan pindah ke Santiago Bernabeu untuk bergabung dengan Madrid. Di klub raksasa Spanyol tersebut, Ronaldo dilatih Mourinho, kemudian ditangani Ancelotti.
Nah, dari tiga bosnya tersebut, Ronaldo memilih Ferguson sebagai manajer terbaik yang pernah dia miliki. Mengapa?
"Aku harus mengucapkan terima kasih atas apa yang Ferguson lakukan untukku," ujar Ronaldo dalam wawancara dengan Jonathan Ross untuk ITV.
"Kami menghadapi pertandingan penting di Liga Champions dan aku mengatakan, 'Pelatih, aku harus pergi menengok ayahku' dan aku pemain penting, aku pemain yang sangat penting. Dia mengatakan, 'Dengan, kehidupan pribadimu, keluargamu adalah hal penting yang kamu miliki dalam hidup. Jika kamu ingin pergi tiga hari, empat hari, lima hari, kamu bisa pergi."
"Saat ini adalah apa yang aku simpan untukku karena hal ini waktu yang paling penting dalam hidupku dan dia berbagi denganku. Inilah mengapa aku menghormatinya dan bagiku, dia adalah pelatih terbaik yang pernah kumiliki."
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Goal |
Komentar