Indonesia dan China mendominasi partai semifinal Indonesian Masters yang berlangsung di Graha Cakrawala, Malang, Sabtu (5/12/2015).
Indonesia sudah pasti meloloskan minimal satu waki ke final pada nomor ganda campuran, ganda putri, ganda putra, dan tunggal putra. Pada nomor ganda putra, China juga sudah pasti punya satu wakil di final.
Indonesia hanya punya satu wakil pada semifinal tunggal putri yaitu Hera Desi, yang akan bertemu pemain China, He Bingjiao.
Berikut ini jadwal laga semifinal Indonesian Masters yang dimulai pukul 12.00 WIB.
Ganda Putri: Komala DEWI/Vita MARISSA (INA) vs TANG Yuanting/YU Yang (CHN)
Ganda Campuran: Tontowi AHMAD/Liliyana NATSIR (INA/1) vs LI Junhui/HUANG Dongping (CHN)
Tunggal Putri: KIM Hyo-min (KOR) vs CHEN Yufei (CHN)
Ganda Putra: Hendra Aprida GUNAWAN/Markis KIDO (INA) vs Berry ANGRIAWAN/Rian Agung SAPUTRO (INA)
Tunggal Putra: Kidambi Srikanth (IND/1) vs Anthony GINTING (INA/11)
Ganda Putri: Nitya Krishinda MAHESWARI/ Greysia POLII (INA/1) vs Suci Rizky ANDINI/Maretha Dea GIOVANI (INA)
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | tournament software |
Komentar