Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Hal yang Bisa Dipelajari dari Hasil Imbang 1-1 di Derbi London Utara

By Firzie A. Idris - Senin, 9 November 2015 | 01:05 WIB
Kieran Gibbs merayakan golnya ke gawang Tottenham pada laga derbi London Utara di Stadion Emirates, Minggu (8/11/2015).
Julian Finney/Getty Images
Kieran Gibbs merayakan golnya ke gawang Tottenham pada laga derbi London Utara di Stadion Emirates, Minggu (8/11/2015).

Arsenal dan Tottenham harus rela berbagi satu poin berkat hasil 1-1 pada Minggu (9/11/2015). Gol datang dari kaki Harry Kane (32') sebelum Kieran Gibbs (77') menyelamatkan muka sang tuan rumah. Berikut adalah lima hal yang bisa dipelajari dari derbi London Utara tersebut.

1. Gol Spurs merupakan pukulan dari siang bolong


(Julian Finney/Getty Images)

Harry Kane merayakan golnya.

Arsene Wenger boleh bangga dengan cara bermain Arsenal dalam 20 menit pertama, apalagi setelah apa yang menimpa mereka di Muenchen. Tetapi, gol pertama Spurs menjadi pukulan dari siang bolong karena datang dengan cara sangat sederhana, bola lambung di atas pertahanan.

Laurent Koscielny tak cepat bereaksi dan barisan depan Gunners gagal menutup Danny Rose sang pemberi umpan terobosan. Harry Kane pun menaklukkan Petr Cech dengan penyelesaian tajam untuk mencetak gol keenam dari enam laganya.

2. Ini laga mimpi buruk bagi Olivier Giroud


(Julian Finney/Getty Images)

Olivier Giroud

Olivier Giroud hanya melakukan 22 sentuhan bola pada babak pertama, lebih rendah bahkan dari Petr Cech. Kontribusi terbesarnya sebelum turun minum adalah ketika ia terlibat adu tarik baju dengan Toby Alderweireld.

Kehadirannya mulai terasa setelah laga dimulai kembali, tapi ia gagal memanfaatkan kesempatan besar untuk mencetak gol dengan mengenai mistar dari jarak dekat. Setelah itu, Giroud tak bisa menyelesaikan dua peluang emas dari tengah gawang.

3. Betapa besar gol dapat mengubah laga


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X