Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Umuh: Sistem Kontrak Persib Lebih Bagus

By Erwin Snaz - Sabtu, 7 November 2015 | 20:59 WIB
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar.
Erwin Snaz/Juara.net
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar.

Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar menegaskan bahwa permasalahan kontrak pemain Persib untuk ajang turnamen Piala Jendral Sudirman (PJS) sudah tidak ada masalah.

Hal itu terungkap setelah ada pertemuan tertutup antara Manajer Persib, Dirut PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Glen Sugita, dan beberapa skuat Maung Bandung di salah hotel di Bandung, Sabtu (7/11/2015).

Diakui Umuh, sebelumnya memang para pemain meminta kejelasan kontrak sebelum melakoni turnamen PJS. Namun, semua itu sudah selesai dan tidak ada masalah.

"Hasil meeting tadi sebenarnya hanya kesalahpahaman dan semua sudah clear tidak ada masalah. Intinya para pemain sudah siap bergabung untuk persiapan turnamen nanti," kata Umuh di Mess Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung.

Namun, Umuh enggan menjelaskan lebih detail apakah pemain dikontrak atau dengan sistem seperti turnamen Piala Presiden lalu. Ketika itu, pemain tanpa kontrak tapi match fee, hadiah, dan bonus dibagikan kepada pemain.

"Saya tidak mau menyebut dikontrak atau tidak. Pokoknya lebih bagus dibandingkan saat Piala Presiden lalu," jelas Umuh.

Hanya saja, untuk menghadapi turnamen PJS ini, Persib harus kehilangan dua pemain yakni Vladimir Vujovic dan Shahar Ginanjar (ke Mitra Kukar).

"Ya, memang itu hak pemain. Sejak awal saya bilang ke pemain kalian bebas kemana pun karena statusnya tidak terikat kontrak. Kalau Vladimir sampai saat ini masih komunikasi, enggak tahu apakah gabung atau tidak," kata Umuh.

Disinggung kemungkinan akan menambah pemain setelah hilangnya dua pemain, Umuh lebih menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih Djadjang Nurdjaman.

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Piala Jenderal Sudirman 2015


Editor :
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X