Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Persipura, PSM Kembali Berharap pada Tuah Dimas Galih

By Abdi Satria - Minggu, 22 November 2015 | 18:03 WIB
Kiper PSM Makassar, Dimas Galih, berlatih menangkap bola bersama timnya.
ABDI SATRIA/JUARA.NET
Kiper PSM Makassar, Dimas Galih, berlatih menangkap bola bersama timnya.

Sukses PSM Makassar mengoleksi empat poin di Grup B turnamen Piala Jenderal Sudirman tak bisa dilepaskan dari peran penting kiper Dimas Galih.

Berkat aksi brilian kiper asal Surabaya ini, PSM sukses menekuk Mitra Kukar dan Semen Padang lewat adu penalti. Tim yang mendapatkan kemenangan lewat adu penalti berhak atas dua poin.

Melawan Mitra di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (14/11/2015), Dimas dua kali melakukan penyelamatan gemilang plus satu kali menepis tendangan penalti lawan.

Kiper berusia 23 tahun ini juga menggagalkan satu tendangan penalti Semen Padang, Selasa (17/11/2015). Pada waktu normal, dia tiga kali membuyarkan peluang emas Semen Padang.

Bagi Dimas, hasil ini melengkapi suksesnya bersama tim berjuluk "Juku Eja" tersebut pada fase penyisihan grup. Sebelumnya, pada Piala Presiden, gawang PSM tidak pernah kebobolan dalam tiga partai babak penyisihan grup di Makassar.

"Saya berharap PSM bisa melebihi prestasi di Piala Presiden lalu," kata eks kiper Persijap Jepara ini kepada JUARA.

Dimas pun berjanji akan kembali tampil impresif saat PSM menghadapi Persipura Jayapura, Senin (23/11/2015). "Saya yakin teman-teman juga punya motivasi yang sama," ujarnya.

Pelatih PSM, Liestiadi Sinaga, memuji penampilan Dimas dalam dua laga yang sudah mereka jalani. Mantan pelatih Gresik United ini berharap Dimas tampil dengan kemampuan terbaik untuk meredam serangan Persipura.

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Piala Jenderal Sudirman 2015


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X