Louis van Gaal telah menghabiskan uang sebanyak 260 juta pound sejak menangani Manchester United, tetapi masih belum puas dengan kemampuan tim. Hal ini membuat LvG berencana untuk memboyong satu dari empat pemain incarannya pada jendela transfer Januari 2016.
Selama ini, Van Gaal sangat menginginkan permainan timnya dijalankan oleh para pemain dengan kemampuan berlari yang mumpuni. Hal ini telah diserukan manajer berusia 64 tahun itu sejak hari pertama menangani United.
Seperti dikabarkan oleh Daily Mail, kondisi ini membuat Van Gaal berencana kembali beraktivitas pada jendela transfer tengah musim. Manajer asal Belanda itu dipercaya telah memiliki daftar pemain yang akan ia beli untuk meningkatkan performa tim sesuai dengan keinginannya.
Beberapa pemain yang saat ini menjadi fokus utama LvG semuanya beroperasi di sektor sayap. Sektor ini dipercaya sebagai salah satu permasalahan United dalam menyerang.
Nama-nama seperti Felipe Anderson dari Lazio, Sadio Mane (Southampton), Riyad Mahrez (Leicester City) dan Anwar El Ghazi (Ajax Amsterdam) dikabarkan menjadi incaran utama Van Gaal pada Januari 2016.
Hal ini sempat kembali terlontar dari mulut Van Gaal usai United mengalahkan West Bromwich Albion dengan skor 2-0, Sabtu (7/11/2015), pada pekan ke-12 Premier League.
"Saya telah berulang kali mengatakan hal ini sejak awal tahun pertama bahwa kami sangat membutuhkan kecepatan dan kreativitas di kedua sayap," kata Van Gaal dikutip dari Daily Mail.
Editor | : | |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar