Arema Cronus memperkenalkan kostum baru yang akan dipakai dalam turnamen Piala Jenderal Sudirman. Pada kostum baru itu, Arema masih mempertahankan motif garis biru dan hitam.
Namun, dibandingkan dengan jersey sebelumnya, kostum kali ini lebih pada bercorak gradasi meski mengandalkan motif garis.
“Kami hanya ingin menampilkan kembali desain kombinasi garis biru-hitam vertikal karena dulu Arema juga pernah memakai desain yang sama,” ucap media officer Arema Cronus, Sudarmaji.
Pemakaian kostum baru ini juga dianggap tampak lebih segar. Selain memadukan kombinasi warna, juga memunculkan daya tarik tersendiri. Sebab di kostum tim yang berdiri sejak 11 Agustus 1987 ini juga dihiasi dua sponsor baru di bagian dada, yakni Corsa dan Mogu-Mogu yang menempel di atas sponsor lama Ijen Suites.
Selain itu, pemakaian kostum baru juga diyakini mampu menarik perhatian Aremania, sebab saat lauching QNB League lalu, kostum mereka menuai kontroversi karena memunculkan warna kuning yang dominan pada kostum utama.
Meski dalam kurun waktu satu tahun sudah memperkenalkan kostum baru sebanyak tiga kali, manajemen Tim Singo Edan belum berniat memperbanyak dan menjual dua kostum terbaru kepada Aremania.
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | juara.net |
Komentar