Jorge Lorenzo yakin bahwa secara statistik dia memang unggul atas rekan satu tim sekaligus pesaing utamanya, Valentino Rossi, pada persaingan MotoGP 2015.
"Menurut saya, saya layak mendapatkan gelar juara dunia. Jika kamu lihat statistik, bandingkan dengan rival saya. Saya mengalahkan dia dalam segalanya, segalanya," kata pebalap Movistar Yamaha tersebut.
Lorenzo mengunci gelar juara dunia MotoGP 2015 setelah finis di urutan pertama pada GP Valencia di Sirkuit Rcardo Tormo, Minggu (8/11/2015).
Rossi menyelesaikan balapan dengan finis di urutan keempat dan menutup musim dengan koleksi 325 poin, hanya lima angka tertinggal dari Lorenzo.
"(Saya unggul dalam) jumlah kemenangan, pole position, lap tercepat, jumlah lap saat memimpin balapan, dan unggul dalam sesi latihan. Hanya dalam jumlah finis podium dia mengalahkan saya," kata Lorenzo dalam laman Motorsport.com.
Lorenzo menutup musim dengan raihan tujuh kemenangan, tiga lebih banyak dari Rossi. Dia sekali gagal finis setelah terjatuh pada GP San Marino, sementara Rossi selalu bisa menyelesaikan balapan.
Lorenzo lima kali start dari posisi terdepan setelah menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi. Rossi hanya sekali mendapatkan pole position, yakni pada GP Belanda.
Lorenzo juga mengatakan bahwa dia akan berada pada posisi lebih baik jelang GP Valencia, andai kata bisa memulai musim dengan lebih baik. Lorenzo gagal naik podium pada tiga balapan pertama.
"Hanya pada awal musim hasil saya jelek. Itu yang membuat saya tidak bisa datang ke Valencia mungkin dengan 20, 30, atau 40 poin lebih banyak," aku pebalap 28 tahun tersebut.
"Dan jelas bahwa setiap orang yang tahu tentang motor, yang melihat saya beraksi di lintasan, yang melihat saya lewat televisi, dan jelas tidak mendukung satu pebalap, bisa melihat ini," kata pemilik lima gelar juara dunia tersebut.
Berikut catatan Lorenzo sepanjang MotoGP 2015.
Finis pertama: 7 (Spanyol, Perancis, Italia, Catalunya, Ceko, Aragon, Valencia)
Finis kedua: 3 (Indianapolis, Australia, Malaysia)
Finis ketiga: 2 (Belanda, Jepang)
Finis di luar tiga besar: 5 (Qatar, Americas, Argentina, Jerman, Inggris)
Gagal finis: 1 (San Marino)
Pole position: 5 (Spanyol, Ceko, San Marino, Jepang, Valencia)
Total poin: 330
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar