Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andi Susanto, Pelatih Asal Indonesia yang Melatih Tim Brasil

By Kukuh Wahyudi - Senin, 9 November 2015 | 22:33 WIB
Andi Susanto (kanan), bersama pemain Bangu Atletico Clube.
Bangu Atletico Clube
Andi Susanto (kanan), bersama pemain Bangu Atletico Clube.

Pelatih Asal Indonesia, Andi Susanto, mendapatkan kesempatan berharga dalam karier kepelatihannya, yaitu menjadi pelatih salah satu klub asal Brasil, Bangu Atletico Clube, dalam ajang BTV International Football Tournament 2015 di Vietnam. 

Posisi itu tentu seolah membalikkan fakta yang terjadi bertahun-tahun di kompetisi Indonesia. Selama ini sepak bola nasional tak bisa lepas dari kontribusi pemain dan pelatih asal Brasil. Pemain atau pelatih asal Negeri Samba itu mempunyai peran penting di klub-klub yang mengontraknya.

Tapi, Andi yang merupakan eks pelatih Sriwijaya U-21 itu mampu dipercaya untuk melatih tim Brasil. Lantas bagaimana caranya Andi bisa berkarier di Brasil?

"Saya sebelumnya mengambil lisensi pelatih di Brasil. Dari situ, banyak yang tahu tentang saya," katanya kepada Juara.net melalui pesan singkat.

Andi sudah sejak dua bulan lalu melatih di Bangu. Ia mengaku berduet dengan pelatih asal Brasil, Mario Riques.

Hingga Senin (9/11), Bangu sudah bermain dua kali. Pertandingan pertama mereka menang 4-1 atas wakil Vietnam. Di laga kedua, Bangu bermain Imbang 1-1 dengan wakil Jepang.

BTV Turnamen merupakan sebuah ajang yang digagas oleh Vietnam sejak 2000. Pesertanya hadir dari berbagai belahan dunia, seperti Kamboja, Tiongkok, India, Laos, Indonesia, Jepang, Malaysia, Myanmar, Singapura, Uganda, Brasil, Hungaria, hingga Prancis.

BTV 2015 merupakan keikutsertaan Bangu yang kedua kalinya sejak yang pertama pada 2013. Andi berharap melatih di Bangu menjadi pijakan untuk melatih di level yang lebih tinggi lagi.


Editor :
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X