Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM Tidak Melihat Mitra Kukar sebagai Ancaman

By Abdi Satria - Rabu, 4 November 2015 | 15:54 WIB
Skuat PSM di Habibie Cup.
Abdi Satria/BOLA/JUARA.net
Skuat PSM di Habibie Cup.

Pada Piala Jenderal Sudirman yang akan dimulai pada 10 November, PSM Makassar berada satu grup dengan Bali United, Persipura Jayapura, Semen Padang, dan Mitra Kukar.

Klub yang disebut terakhir merupakan tim yang menyingkirkan PSM pada babak delapan besar Piala Presiden. Kedua tim memang saling mengalahkan, tetapi Mitra lolos karena agregat gol tandang.

Pada leg kedua di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, pemain PSM dan Mitra terlibat adu mulut dan saling dorong pada pengujung babak kedua. Pemain Mitra terpaksa di evakuasi keluar stadion memakai kendaraan taktis atau rantis.

"Kalau soal (keributan) itu kami sudah melupakannya. Kami lebih fokus mencermati kekuatan calon lawan kami, khususnya Persipura dan Semen Padang yang tidak ikut Piala Presiden," kata pelatih Syamsuddin Batola, pelatih PSM.

Syamsuddin menilai kekuatan Mitra Kukar sekarang tengah tergerus menyusul pulangnya Eka Ramdani dkk ke Semen Padang setelah masa peminjaman mereka habis.

Di mata Syamsuddin, Bali United pantas jadi unggulan di grup. Selain faktor tuan rumah, penampilan kolektif ala Indra Sjafri terus berkembang karena mereka tetap berlatih bersama.

"Terus terang, tidak mudah buat PSM lolos ke babak berikutnya," tutur Syamsuddin.

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Piala Jenderal Sudirman 2015


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X