Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Melawan Pemain Masa Depannya

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 6 November 2015 | 18:45 WIB
Riccardo Saponara (kanan), ingin meyakinkan Juventus.
Getty Images
Riccardo Saponara (kanan), ingin meyakinkan Juventus.

Minggu (8/11), Juventus akan berkunjung ke kandang Empoli. Agar bisa menang, Juve harus bisa “mematikan” pemain yang mungkin akan menjadi masa depan mereka.

Riccardo Saponara adalah pemain terbaik Empoli saat ini. Dia sudah menyumbangkan empat gol dan tiga assist. Kontribusi itu secara praktis berbuah enam poin buat klubnya. Saat ini Empoli cukup nyaman berada di posisi ke-12 Se dengan mengoleksi total 14 angka.

Saponara sejauh ini cukup stabil tampil bagus sebagai trequartista dalam formasi 4-3-1-2 Empoli. Pemain seperti ini sudah pasti memikat Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.

Allegri adalah penggemar sistem 4-3-1-2. Selama bursa transfer musim panas kemarin, dia fokus meminta manajemen klub mencarikan seorang trequartista.

Juventus merekrut Hernanes. Tapi, penampilannya sejauh ini belum memuaskan sebagai pemain yang berdiri di belakang dua penyerang. Terakhir, Hernanes malah dikartu merah saat Juve menghadapi Borussia Moenchengladbach di Liga Champion (3/11).

Kebintangan Saponara tentunya menggiurkan bagi Allegri. Jika musim depan ia masih melatih Juventus, Allegri ditengarai akan meminta klubnya mengejar Saponara.

Saponara sendiri sadar bahwa masa depannya mungkin akan bersama salah satu klub top Italia. “Ya, tapi saya pikir hal itu hanya akan terjadi jika saya terus tampil baik bersama Empoli,” katanya seperti dikutip dari Sky Sport Italia.

Nantikan upaya Saponara memberikan penampilan terbaik pada Minggu besok untuk meyakinkan Juve bahwa dia layak bergabung ke J Stadium musim depan.

 


Editor :
Sumber : Calciomercato


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X