Kenmogne-Maitimo Gabung Latihan Persija

By Ferril Dennys Sitorus - Kamis, 5 November 2015 | 21:20 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Bambang Nurdiansyah, dan  Emmanuel Kenmogne Pacho
Dok. Persija.co.id
Pelatih Persija Jakarta, Bambang Nurdiansyah, dan Emmanuel Kenmogne Pacho

Penyerang asal Kamerun, Emmanuel Kenmogne Pacho, dan gelandang naturalisasi Raphael Maitimo, telah bergabung dengan Persija Jakarta dalam pemusutan latihan yang digelar di Batu, Malang, Kamis (5/11/2015).

Dua pemain tersebut berstatus amunisi baru yang dikontrak Macan Kemayoran di Piala Jenderal Sudirman. Terkait program latihan Macan Kemayoran, pelatih Bambang NUrdiansyah mengaku senang dengan kondisi pemain yang kembali bugar.

"Mulai tadi pagi sudah mulai program kebugaran, lebih banyak cenderung ke sana. Supaya fisik anak-anak kembali bugar dan supaya anak-anak siap untuk menjalani latihan-latihan selanjutnya," kata Banur seperti dikutip dari situs resmi Persija.

"Sekarang lagi sangat kondusif melakukan latihan dengan ceria dan kedisiplinan yang bagus dari anak-anak. Semoga ini berlanjut," sambungnya.

Dalam pemusatan latihan, Banur membiasakan pemainnya untuk tampil menggunakan formasi 4-3-3. Formasi ini akan pertama kali ditampilkan saat Persija melakukan uji coba dengan tim lokal di Malang. "Hari Sabtu kita ujicoba lawan tim lokal asal Malang," ujar Banur.

Di Piala Jenderal Sudirman, Persija tergabung di Grup A bersama Sriwijaya FC, Persipasi Bandung Raya, dan Gresik United.


Editor :
Sumber : Persija


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X