Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bonek FC Berencana Gunakan Dua Striker Asing

By Kamis, 29 Oktober 2015 | 15:16 WIB
Pedro Javier, akan mendapatkan tandem baru untuk menambah kekuatan serangan Bonek FC.
Fernando Randy/BOLA
Pedro Javier, akan mendapatkan tandem baru untuk menambah kekuatan serangan Bonek FC.

Salah satu hasil evaluasi Bonek FC di turnamen Piala Presiden adalah merombak lini depan.

Karena itu, di turnamen Piala Jenderal Sudirman yang akan mulai berlangsung Sabtu (14/11), Bonek FC bakal menggunakan dua striker asing sekaligus. Selain penyerang lama mereka asal Paraguay, Pedro Javier, Bonek FC akan menambah satu striker yang didatangkan langsung dari Brasil, Thiago Furtuoso.

Pemain kelahiran Carapicuiba (Brasil), 8 Juni 1987, itu sudah berada di Jakarta sejak Selasa (27/10) siang.

“Thiago tidak merapat ke Surabaya. Ia langsung bertolak dari Jakarta ke Makassar untuk langsung bersiap di laga uji coba kami melawan PSM,” ujar Rahmad Sumanjaya, sekretaris tim Bonek FC.

Dalam daftar keberangkatan pemain Bonek FC ke Makassar, nama Thiago termasuk yang berangkat terpisah dengan rombongan pemain dari Surabaya.

Thiago rencananya bakal diturunkan Bonek FC saat dijamu PSM Makassar dalam laga uji coba, Selasa (3/11).

Namun, di partai uji coba tersebut Thiago bermain tanpa Pedro. Pedro baru bisa bergabung dengan tim besutan Ibnu Grahan ini saat bermain kontra Bali United, Minggu (8/11).

“Mereka baru bertandem saat di Bali. Di pertandingan melawan BUP, kami akan melihat kerja sama kedua striker asing tersebut. Apakah mereka bisa bahu-membahu dengan baik atau tidak,” ujar pelatih Bonek FC, Ibnu Grahan.

Eks pemain Tabocas dan CSA (klub di Brasil) itu pun diharapkan memberikan kontribusi besar pada Bonek FC di dua laga uji coba itu.

Terlebih Bonek FC tak mau mengulangi kegagalan yang diakibatkan oleh tumpulnya lini depan mereka.


Editor :
Sumber : Harian BOLA 29 Oktober 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X