Pusamania Borneo FC (PBFC) satu grup dengan Persib Bandung, Surabaya United, Persela Lamongan dan juga PS TNI di Grup C Piala Jenderal Sudirman. Presiden PBFC pun tak terlalu memikirkan lawan di turnamen tersebut, walau salah satunya adalah Maung Bandung.
Pesut Etam bersaing ketat dengan Persib di semifinal Piala Presiden 2015. PBFC memenangi laga leg perdana 3-2 tapi kalah di Bandung 1-2 dan menyerah dengan gol tandang. Alih-alih ingin membalas dendam, petinggi klub berjuluk Pesut Etam mengaku santai di turnamen ini.
Presiden PBFC, Nabil Husein Said Amin, mengatakan bahwa pihaknya sama sekali tidak memikirkan lawan di gelaran Piala Jenderal Sudirman. Masih menurut Nabil, semua tim yang berpartisipasi di turnamen itu sudah pasti akan menurunkan tim terbaiknya.
"Pada dasarnya kami siap melawan siapapun. Persaingan akan ketat, tapi saya sudah bilang ke anak-anak, mereka harus semangat, tidak ada yang tidak mungkin," ujar Nabil yang dilansir dari MySamarinda.
Disinggung siapa calon lawan terkuat di grup C, Nabil pun lantas menyebut Persib yang baru saja menjuarai Piala Presiden. "Tapi secara umum, saya nilai seluruh tim di grup ini perlu diwaspadai," pungkasnya.
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | My Samarinda |
Komentar