Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tergolong 'Mandul', Martinez Enggan Pergi dari Atletico

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 18 November 2015 | 00:14 WIB
Penyerang Atletico Madrid, Jackson Martinez, tampil pada laga  UEFA Youth League kontra Galatasaray di Istanbul, Turki, 15 September 2015.
Getty Images
Penyerang Atletico Madrid, Jackson Martinez, tampil pada laga UEFA Youth League kontra Galatasaray di Istanbul, Turki, 15 September 2015.

Penyerang Atletico Madrid, Jackson Martinez, membantah rumor yang menyebutkan dirinya akan hengkang dari Stadion Vicente Calderon pada akhir musim.

Pemain Kolombia berusia 29 tahun tersebut bergabung dari Porto pada musim panas 2015. Selama tiga musim di klub Portugal itu, Martinez mampu melesakkan 92 gol.

Akan tetapi, performanya di Atletico Madrid tak berbanding lurus dengan kiprahnya di Porto. Sejauh ini, Martinez hanya mampu menorehkan tiga gol dari 15 pertandingan pada seluruh kompetisi bersama Los Colchoneros, julukan Atletico Madrid.

Kendati demikian, Martinez tidak merasa gundah atau putus asa. Ia tetap optimistis dengan kariernya di Atletico Madrid dan akan berusaha keras untuk menampilkan performa terbaiknya.

"Saya mencoba untuk beradaptasi secara bertahap, meskipun saya belum tampil seperti yang diharapkan. Tim ini sudah mencatatkan hasil yang baik dan saya harus tetap bekerja," ujar Martinez.

"Dukungan di Vicente Calderon begitu positif dan hal itu merupakan sebuah komitmen. Saya akan bertarung hingga akhir. Ide meninggalkan klub pada akhir musim tidak pernah terlintas di kepala saya," tutur Martinez.

Saat ini, Martinez sedang bergabung bersama tim nasional Kolombia untuk melakoni laga Pra-Piala Dunia 2018 Zona Conmebol. Namun, ia harus absen pada laga kontra Argentina, Selasa (17/11/2015) waktu setempat, lantaran mengalami cedera engkel.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Sports Mole


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X