Bambang Nurdiansyah (54) ingin para pemain Persija memberikan kontribusi terbaik di Piala Jenderal Sudirman. Mantan pelatih Persita Tangerang itu ingin semua pemainnya turun dengan rasa bangga jika sudah mengenakan kostum oranye kubu ibu kota.
“Bermainlah dengan bangga dan dari hati kalau sudah menggunakan baju berlambang ini (logo Persija),” ujar Bambang Nurdiansyah dalam sesi latihan Senin (9/11/2015) pagi seperti yang dikutip dari Instagram resmi Persija.
Banur-sapaan akrab Bambang Nurdiansyah seakan ingin memberi motivasi ekstra kepada pemain agar bisa tampil maksimal selama gelaran Piala Jenderal Sudirman yang secara resmi digelar pada Selasa (9/11/2015).
Apalagi, salah satu tim besar di kancah sepak bola Indonesia ini tampil buruk di turnamen Piala Presiden lalu. Pelatih yang juga mantan penyerang top Indonesia itu pun punya target tersendiri buat Persija.
“Walau tak diberi target sekali pun, saya tetap punya sasaran sendiri untuk setiap tim yang saya pegang. Apalagi tim saya kali ini adalah Persija, salah satu tim besar Indonesia,” ujar Banur kepada Juara.net di Lapangan Sawangan, Depok, beberapa waktu lalu.
Banur memang menargetkan Macan Kemayoran untuk bisa berlaga di laga final Piala Jenderal Sudirman. Apalagi, laga puncak tersebut dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, stadion yang menjadi kandang Persija jika bermain di Jakarta.
“Kami ingin masuk ke final. Tidak lucu saja apabila laga final di Jakarta yang main bukan Persija,” tambah Banur.
Persija tergabung di Grup A bersama tuan rumah Arema Cronus, Sriwijaya FC, Persipasi Bandung Raya, dan Persegres Gresik United. Klub yang berdiri tahun 1928 ini akan memulai petualangan di Piala Jenderal Sudirman kontra Persegres pada Kamis (19/11/2015).
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | juara.net |
Komentar