Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Musim Tertajam Insigne dan Higuain

By Caesar Sardi - Senin, 19 Oktober 2015 | 16:00 WIB
Lorenzo Insigne dan Gonzalo Higuain, membawa Napoli menang atas Fiorentina.
Giuseppe Bellini/Getty Images
Lorenzo Insigne dan Gonzalo Higuain, membawa Napoli menang atas Fiorentina.

Publik menantikan laga Napoli kontra Fiorentina di San Paolo, Minggu (18/10), bakal berlangsung spektakuler.

Pertemuan Napoli dan Fiorentina pekan ini memang memiliki syarat lengkap buat menyajikan laga sengit papan atas.

Kedua kubu sedang melakoni tren positif dan memamerkan permainan yang enak ditonton. Tengok pula modal apik mereka sebelum melakoni duel pekan ini.

Si Biru, julukan Napoli, punya catatan dua kemenangan beruntun atas tim besar, Juventus (2-1) dan Milan (4-0). Pasukan Maurizio Sarri juga tak terkalahkan dalam lima partai liga terkini.

Rapor lebih keren bahkan dimiliki Fiorentina. La Viola (Si Ungu) punya modal kemenangan tanpa putus dalam lima pekan terakhir!

Dalam ranah statistik tim keduanya juga menempati jajaran tim sangat agresif. Napoli rata-rata melepas 17,6 tembakan per partai, sedangkan Fiorentina punya catatan 14,1 upaya tiap laga.

Rapor itu cuma kalah banyak dari Roma hingga pekan ketujuh (17,8 per gim).

Hanya, semua catatan tersebut tak diperlihatkan sepanjang babak pertama duel malam itu. Jangankan gol, peluang yang tercipta pun tampak seret.

Napoli dan Fiorentina cuma memiliki masing-masing satu percobaan akurat dalam 45 menit pertama.

Agresivitas baru meningkat usai jeda. Lorenzo Insigne sukses meneruskan umpan terobosan Marek Hamsik menjadi gol via sepakan kaki kanan terarah (menit ke-46).

Bomber La Viola yang sedang naik daun, Nikola Kalinic, sempat menyamakan skor (73’).

Untung bagi tuan rumah, striker Gonzalo Higuain memulihkan keunggulan mereka melalui penyelesaian apik hasil sodoran Dries Mertens (75’).

Rekor Pribadi

Rangkaian kemenangan dan rekor tanpa kalah milik Fiorentina pun harus terhenti pekan ini.

Dengan demikian, La Viola asuhan Paulo Sousa musim ini menyamai start tim Fiorentina 1998/99 racikan Giovanni Trapattoni.

Kedua tim beda generasi itu sama-sama mengumpulkan 18 angka hasil dari enam kemenangan dan dua kekalahan.

Fiorentina musim ini kerap dibandingkan dengan skuat 1998/99 setelah berhasil menduduki puncak klasemen untuk pertama kali sejak tim asuhan Trapattoni itu melakukannya 16 tahun silam.

Di lain pihak, kemenangan 2-1 Napoli atas Fiorentina memunculkan rekor pribadi buat kedua pencetak gol mereka, Insigne dan Higuain.

Insigne kini sudah mencetak enam gol di Serie A 2015/16. Jumlah tersebut merupakan catatan gol terbaik miliknya dalam semusim di liga domestik Italia.

Seperti halnya Insigne, Higuain tengah melakoni periode tertajam dalam karier di Napoli. Penyerang Argentina berusia 28 tahun itu juga mengumpulkan enam gol musim ini.

Jika patokannya ialah kinerja pada delapan penampilan perdana, torehan Higuain di 2015/16 melebihi catatannya pada 2013/14 (5 gol) dan 2014/15 (3).

Penulis: Beri Bagja


Editor :
Sumber : Harian BOLA, Senin 19 Oktober 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X